Menariknya lagi, dalam Fast and Furious 6 terdapat adegan komunikasi dalam Bahasa Indonesia, wah semakin penasaran saja dengan film ini.
"Saya boleh nggak bahasa Indonesia?" tanya Joe pada sang sutradara. "Iya boleh, memang karakternya dari Indonesia, kenapa harus bahasa yang lain?," ucap Joe lagi menirukan jawaban Justin. Cerita Joe kepada usai pertama kali nonton 'Fast and Furious 6' bersama beberapa media di Indonesia.
Bahkan, Justin sang sutradara pun memujinya.
"Dia sangat berbakat dan pekerja keras. Aku tidak sabar untuk melihat apa yang akan dia kerjakan setelah F6," ucap Justin
Perlu diketahui bahwa 'Fast and Furious 6' adalah film produksi Hollywood pertama untuk Joe. Ia berperan sebagai Jah, karakter jahat yang bergabung dalam tim perampok kelas internasional yang dipimpin Owen Shaw (Luke Evans). Jah adalah tokoh bad-ass yang jago bela diri.
Film ini rencana akan mulai tayang pada 22 Mei mendatang.
Ingin tahu lebih lengkap tentang Joe Taslim dan kiprahnya bidang olahraga, perfilman dan tentunya Fast and Furious 6? Baca biografi Joe Taslim.
Salut untuk Joe Taslim dan Fast and Furious 6.
0 komentar:
Posting Komentar
Jangan sungkan-sungkan kasih komentar ya ...
Mari kita berdiskusi dan menuangkan ide dengan sopan dan bebas.